Posted by : Dhino Alexander A. Rabu, 16 Januari 2013

(mungkin gambarnya belum fix, ini gambarnya saya dapatkan dari berbagai sumber)

Jakarta - Sony nampaknya akan mengumumkan konsol game terbarunya PlayStation 4 dalam waktu dekat. Indikasi ini diungkapkan oleh salah satu pejabat eksekutif tersebut dalam wawancaranya dengan media asal Chile.

Dalam wawancaranya, Hiroshi Sakamoto selaku Deputy Senior General Manager of Home Entertainment Sony memang tak membeberkan secara terperinci akan kehadiran konsol game terbarunya tersebut.

"Itu masih menjadi rahasia besar, tapi teman-teman kita sedang mempersiapkan Sony PlayStation. Saya hanya bisa mengatakan bahwa kami fokus pada acara game E3, yang dijadwalkan untuk Juni. Mungkin kita mengumumkan saat itu atau bahkan lebih awal pada bulan Mei," tegas Sakamoto, seperti dikutip detikINET dari BGR, Selasa (15/1/2013).

Saat dicecar oleh media di sela-sela pameran Consumer Electronics Show (CES), apakah itu merupakan sebuah pengumuman besar atau hanya update dari versi sebelumnya. Sakamoto hanya menjawab diplomatis.

"Mungkin kita berharap mengumumkan sesuatu yang besar, Jelasnya akan kita akan mengetahuinya setidaknya sampai Mei nanti," tandasnya.


Sumber : Klik Disini

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Followers

Popular Post

Blog Archive

- Copyright © Dhino-07 -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -